Dinsos Luwu Bantu Korban Bencana Puting Beliung, Janji Bedah Rumah Bagi yang Terdampak Bencana

Dinsos Luwu Bantu Korban Bencana Puting Beliung, Janji Bedah Rumah Bagi yang Terdampak Bencana

Pemerintah kabupaten Luwu Melalui Dinas Sosial yang dipimpin langsung oleh Plt Kadis Sosial, Baharuddin beserta jajarannya menyerahkan bantuan berupa Sembako dan air mineral kepada angin puting beliung di Desa salusana, Desa Temboe, Kelurahan Bone Pute, dan Desa Sampano.

Plt Kadis Sosial, Baharuddin didampingi Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan sosial pada Dinas Sosial, Saiful Abdullah mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan pendataan terhadap rumah yang terdampak angin puting beliung untuk kemudian diusulkan ke dinas terkait agar mendapatkan bantuan bedah rumah bagi yang mengalami rusak berat dan bantuan perbaikan rumah bagi yang mengalami rusak ringan.

“Kita harapkan bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terkena bencana. Memasuki musim
penghujan, Bapak Bupati Luwu telah menghimbau semua warga agar tetap waspada, begitu pula dengan semua Leading sektor terkait untuk melakukan antisipasi terhadap setiap gejala dan dampak yang ditimbulkan akibat cuaca buruk”, kata Baharuddin.

Diketahui, kejadian angin puting beliung yang menimpa sejumlah desa di kecamatan Larompong Selatan pada minggu malam (5/1/2020) yang mengakibatkan belasan rumah rusak berat dan ringan. Pemerintah kabupaten Luwu segera mengambil langkah antisipatif dengan mendatangi lokasi tersebut untuk memberikan bantuan kepada korban bencana.(hry)

Banner
Banner
Redaksi
Pasangiklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *