Putra Nurdin Abdullah, Fathul Fauzi Siap Pimpin Bantaeng di Usia 29 Tahun
BANTAENG, SPIRITKITA – Muhammad Fathul Fauzi Nurdin, Bupati Bantaeng terpilih, siap mencetak sejarah sebagai kepala daerah termuda di Sulawesi Selatan (Sulsel).
Pria kelahiran Ujung Pandang, 30 Oktober 1995, ini kini berusia 29 tahun dan membawa semangat generasi milenial untuk kemajuan Kabupaten Bantaeng.
Fathul Fauzi, putra mantan Gubernur Sulsel, Prof. Nurdin Abdullah, berhasil memenangkan Pilkada Bantaeng 2024 bersama pasangannya, Sahabuddin, dengan perolehan 69.036 suara (57,74%), mengungguli pasangan petahana Ilham Azikin-Kanita Kahfi yang meraih 50.527 suara (42,26%).
Jika sesuai rencana, ia akan dilantik sebagai Bupati oleh Presiden RI Prabowo Subianto pada 6 Februari 2025.
Pendidikan dan Latar Belakang
Fathul Fauzi memiliki rekam jejak pendidikan yang gemilang. Ia meraih gelar S2 dari Universitas Hasanuddin (2020-2022) dan menyelesaikan S1 di Binus University pada 2016.
Sejak masa mudanya, ia aktif di berbagai organisasi, termasuk menjabat sebagai Bendahara Umum KNPI Sulsel (2020-2024) dan Ketua Banteng Muda PDIP.
Ia juga dikenal dengan komitmennya terhadap pengembangan sumber daya manusia dan ekonomi lokal, yang tercermin dalam visinya untuk membangun Bantaeng sebagai pusat inovasi dan pertumbuhan di Sulsel.
Fathul Fauzi diusung oleh koalisi besar partai, termasuk Golkar, PKS, PDIP, Perindo, dan Gelora, yang memperkuat posisinya dalam Pilkada.
Dalam pidato kemenangannya, ia menyampaikan komitmennya untuk melibatkan seluruh elemen masyarakat dalam mendorong pembangunan inklusif di Bantaeng.
“Ini adalah kemenangan bersama. Kami akan bekerja keras untuk merealisasikan harapan masyarakat Bantaeng dan membangun masa depan yang lebih cerah,” ujarnya.
Profil Singkat Fathul Fauzi Nurdin
Nama: Muhammad Fathul Fauzi Nurdin
Tempat, Tanggal Lahir: Ujung Pandang, 30 Oktober 1995
Usia: 29 Tahun
Pendidikan Terakhir: S2 Universitas Hasanuddin (2022)
Organisasi: Bendahara KNPI Sulsel (2020-2024), Ketua Banteng Muda PDIP (2019-2024)
Istri: Gunya Putri


