Ibu Rumah Tangga Asal Kalimantan Utara Ditangkap di Makassar sebagai Kurir Narkoba, Bawa 200 Gram Sabu
MAKASSAR, SPIRITKITA — Seorang ibu rumah tangga asal Kalimantan Utara di tangkap oleh polisi setelah kedapatan menjadi kurir narkoba antar provinsi. Penangkapan ini di lakukan di Kecamatan Wajo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Pelaku tertangkap tangan membawa narkotika jenis sabu seberat 200 gram yang di bungkus dalam kantong plastik hitam.
Informasi yang dihimpun mengungkapkan bahwa barang haram tersebut diduga berasal dari Malaysia. Tim Opsnal Subdit II Ditresnarkoba Polda Sulsel berhasil menangkap tersangka saat melintas menggunakan mobil minibus berwarna putih di Jalan Tentara Pelajar.
Penangkapan ini dilakukan setelah polisi menerima informasi mengenai adanya kurir narkoba yang melintas di jalan tersebut. Saat penangkapan, polisi menemukan sabu seberat 200 gram yang disembunyikan dalam kantong plastik kresek berwarna hitam.