Malam Ke-3 Perayaan HJL & HPRL Dimeriahkan Dengan Tarian Dan Musik Dari Berbagai Sanggar

PALOPO,SPIRITKITA – Acara Peringatan Hari Jadi Luwu ke 755 dan Perlawanan Rakyat Luwu ke 77 Kota Palopo tahun 2023 di lapangan Pancasila terus berlanjut.

malam ini adalah malam ketiga pelaksanaan kegiatan tersebut.

Sebelumnya berbagai kegiatan telah di laksanakan dalam perhelatan ini di antaranya perlombaan Qasida antar Kecamatan, penjualan produk UMKM, Pentas Seni Budaya, Permainan Rakyat dan Pasar Murah.

Kegiatan ini mengangkat tema “Ekonomi Tumbuh Tanah Luwu Sejahtera”.

Lapangan Pancasila pun di padati berbagai kegiatan dari warga Kota Palopo maupun warga di luar Kota Palopo.

Di mana menyepatkan diri untuk datang di Kota Palopo dan ikut meriahkan Peringatan Hari Jadi Luwu ke 755 dan Perlawanan Rakyat Luwu ke 77 Kota Palopo tahun 2023.

Tandi Raja salah satu pengunjung berasal dari Kabupaten Luwu yang juga mewakili Dinas Pariwisata Luwu mengatakan sengaja mendatangkan Sanggar seni binaan Dinas Pariwisata Kab. Luwu “sallang ri luwu” untuk hadir dan turut memeriahkan kegiatan.

Dengan menampilkan tari Ta’bi Ballona Tongkonan tarian yang di angkat dan kolaborasi dari Passailo’ putri Bangsawan penghuni Banua APa’ Tongkonan Annan Pulona Basse Sangtempe.

Di mana dahulu kala setiap acara adat di Tongkonan maka putri Bangsawan kerabat Tongkonan menghibur para undangan dengan tariannya yang dalam bahasa tutur To Basse Sangtempe di sebut Massailo.

Sementara itu Ketua TP-PKK Kota Palopo, dr Hj Utia Sari Judas M.Kes, yang hadir juga sekaligus selaku dewan juri di dampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Palopo Isnada Firmanza dan Hj. Marhuma S.kom.

Perwakilan Kemenag Palopo pada malam ke tiga ini menyaksikan lanjutan Perlombaan Qasida antar Kecamatan dari Wara, Sendana, Mungkajang dan Wara Utara.

Kegiatan ini juga di meriahkan persembahan tarian dan musik dari berbagai sanggar yang ada di Kota Palopo.

Seperti Sanggar Seni BA. management, HMK UNISMUH, Banoanta, Sanggar Seni SMP Neg.3, SMP Neg.6 Palopo, Sanggar Seni L’ Art ati Dewantara dan Sanggar Seni S2UCP. (NT)

Banner
Banner
Admin
Pasangiklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *