Walikota Palopo Berlebaran Ketupat Sama Warga Kampung

Walikota Palopo disambut antusias masyarakat
Kampung Batuputih Kelurahan Temmalebba

Walikota Palopo, HM Judas Amir, Sabtu, 1 Juli 2017 bersama-sama masyarakat kampung Batuputih Kelurahan Temmalebba merayakan Lebaran Ketupat.

Lebaran ketupat ini merupakan tradisi lebaran yang biasanya dilaksanakan sepekan setelah lebaran Idul Fitri.

Sama halnya dengan lebaran idul fitri, di waktu lebaran ketupat, masyarakat muslim Jawa umumnya membuat ketupat.

Ketupat adalah jenis makanan yang dibuat dari beras yang dimasukkan ke dalam anyaman daun kelapa (janur) yang dibuat berbentuk kantong yang kemudian dimasak dalam waktu lama. Setelah masak, ketupat tersebut diantarkan ke kerabat terdekat dan kepada mereka yang lebih tua, sebagai simbol kebersamaan dan lambang kasih sayang.

Usai berlebaran ketupat, Judas Amir mengungkapkan, acara ini juga merupakan bagian dari silaturahmi Pemerintah Kota Palopo dengan masyarakat.

“Silaturahmi tidak sekadar bersentuhan tangan atau memohon maaf belaka. Ada sesuatu yang lebih hakiki dari itu semua, yaitu aspek mental dan keluasan hati. Menjaga hubungan antar sesama manusia tanpa ada sekat status,” kata Judas Amir.(*)

Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *