Bangun Taman Manasik Haji, Walikota Palopo Minta Saran
Bangun Taman Manasik Haji, Walikota Palopo Minta Saran dan Masukan.
Walikota Palopo Drs. H. Muh. Judas Amir, MH memimpin pertemuan terkait rencana pembangunan Taman Manasik Haji, Selasa, 6 Oktober 2020. Taman ini sedianya akan berdiri pada seputaran halaman Masjid Agung Kota Palopo.
Sebelum Pertemuan, terlebih dahulu menunaikan Salat Dzuhur berjamaah d| Masjid Agung. Nampak ikut bersama, Kepala kantor kementerian agama Kota Palopo bersama jajarannya, pimpinan perguruan tinggi, tokoh agama, tokoh masyarakat dan jamaah Masjid Agung Kota Palopo.
Sidak Tempat Keramaian, Pemkot Palopo bersama Tim Medis Gelar Rapid Test
Pada kesempatan itu, Walikota Palopo meminta saran dan masukan terkait rancangan pembangunan sarana manasik haji dan umrah, yang akan teranggarkan pada APBD-P tahun 2020.
“Jika tidak melanggar syariat, tidak bertentangan dengan ayat Al Qur’an dan hadist nabi, Insya Allah kita akan bangun taman manasik haji dan umroh,” ungkap walikota Palopo
“Ini untuk kepentingan masyarakat kita, sebagai sarana simulasi haji dan umroh,” lanjutnya pada kesempatan itu.
Pada pembangunan taman manasik haji tersebut akan ikut terbangun sejumlah fasilitas dan prasarana, seperti replika ka’bah dan lain-lainnya.
Pembangunan sarana manasik haji juga lengkap dengan sejumlah fasilitas penunjang. Fasilitas penunjang tersebut antara lain, Area lontar jumrah, tawaf dan Area sa’i. Juga akan terlengkapi dengan gedung konvensi yang terletak pada bagian bawah area lantai 1 Masjid Agung.
Turut hadir pada pertemuan itu, Sekretaris Daerah, Firmanza, dan sejumlah pimpinan perangkat daerah kota palopo.
Kendaraan Operasional Kelurahan, Walikota Palopo: Gunakan Sebaik-baiknya
Sekedar informasi, untuk kawasan Indonesia, baru Kota Semarang yang memiliki Taman Manasik Haji. Jika Taman Manasik Haji sudah terbangun sesuai rencana, maka Kota Palopo adalah kota kedua yang memiliki Replika syarat sah rukun Islam yang kelima itu.(hms)
