Koni Palopo

Basmin Apresiasi Pengurus Masjid Agung, Dukung Visi Misi Bupati Luwu

Basmin Apresiasi Pengurus Masjid Agung, Dukung Visi Misi Bupati Luwu

Bupati Luwu, Dr H Basmin Mattayang menaruh Perhatian dan dukungan atas upaya Pengurus Masjid Agung Kabupaten Luwu membentuk panitia Amaliah Ramadhan. Panitia amaliah ramadan ini untuk melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan pada bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah. Salah satunya adalah mengajak para jamaah untuk mengisi waktu dengan tadarrus Al-Qur’an usai melaksanakan sholat dhuhur secara berjamaah
.

Perhatian dan dukungan dari Bupati Luwu tersebut kemudian díwujudkan dengan menyerahkan bantuan Mushaf Al-Qur’an sebanyak 100 buah yang díterima langsung oleh Ketua Panitia Amaliah Ramadhan, H Muslimin P dan Imam Masjid, Haerul Sumar yang dídampingi oleh Ketua Umum Pengurus Masjid Agung Luwu, H Nasaruddin Bin A, Jum’at (23/4/2021).

“Saya menyampaikan apresiasi kepada pengurus Masjid Agung yang telah menetapkan beberapa program peningkatan amalan ibadah selama bulan suci Ramadhan, seperti tadarrus Al-qur’an bagi para jama’ah setelah menunaikan shalat dhuhur di Masjid agung ini”, Kata H Basmin Mattayang

Menurut Bupati, Program ini sejalan dengan visi misinya, yaitu mewujudkan Kabupaten Luwu sebagai daerah religius dímana salah satu program pemerintah adalah giat memasyarakatkan Al-Qur’an.(kar)

Dapatkan Update Berita Pilihan Menarik
di GoogleBerita dan Whatsapp Anda
Spiritkita
Koni Palopo
Pasangiklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *