Dirut PT Pelindo Tinjau Langsung Pelabuhan Tanjung Ringgit Palopo
PALOPO,SPIRITKITA – Direktur Utama PT Pelindo, Laksamana TNI (Purn) Prof Marsetio meninjau Pelabuhan Tanjung Ringgit Palopo, Minggu (18/12/2022).
Sekda, H. Firmanza DP wakili Walikota Palopo, dalam menerima kunjungan Prof Marsetio.
Prof Marsetio juga membawakan kuliah umum di Universitas Andi Djemma Palopo.
“Beliau bersilaturahmi dengan Walikota untuk bahas hal-hal baik dan saling bermanfaat bagi Pelindo dengan Pemkot Palopo,” kata H Firmanza DP.
Sekda Palopo di dampingi Asisten 2 serta Kadis Kelautan Palopo mengucapkan terima kasih atas kunjungan Prof Marsetio di Palopo.
“Semoga ke depan kerjasama dapat di laksanakan dengan baik untuk mendongkrak potensi ekspor dan impor di Pelabuhan Tanjung Ringgit, serta berdampak bagi peningkatan perekonomian di Palopo,” pungkasnya. (NT)
