Festival Durian Palopo 2025 Dimatangkan, Pemkot Gelar Rapat Pemantapan
PALOPO, SPIRITKITA – Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo terus mematangkan persiapan Festival Durian Lokal dan Kontes Durian se-Sulawesi yang akan digelar pada 22-23 Februari 2025.
Asisten Bidang Pemerintahan Setda Kota Palopo, Andi Poci, memimpin rapat pemantapan di Aula eks-Bappeda Kantor Wali Kota Palopo, Kamis (13/2/2025).
Dalam rapat tersebut, Andi Poci menyampaikan bahwa sejumlah tahapan persiapan telah dilaksanakan sesuai dengan tanggung jawab masing-masing pihak.
“Hari ini kita membahas secara detail pelaksanaan kegiatan, mulai dari teknis acara hingga layout festival. Semua pihak yang bertanggung jawab harus memastikan persiapan berjalan sesuai rencana,” ujarnya.
Festival ini merupakan hasil kerja sama antara Pemkot Palopo dan PT Dharma Guna Wibawa (DGW). Dalam rapat, turut dibahas sejauh mana peran masing-masing pihak dalam menyukseskan acara tersebut, termasuk teknis penerimaan tamu dan fasilitasi kegiatan.
Rapat pemantapan ini juga dihadiri oleh pimpinan perangkat daerah Kota Palopo, para camat, serta sejumlah tamu undangan lainnya.


