Kuasa Hukum Paslon Nomor 4 Imbau Warga Palopo Tak Terprovokasi Isu Diskualifikasi

Naili Trisal - Akhmad Syarifuddin (Ome). (aset:spiritkita.com)

PALOPO, SPIRITKITA – Kuasa hukum pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palopo nomor urut 4, Naili Trisal – Ahmad Syarifuddin, Baihaki, mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah terpengaruh oleh isu liar terkait wacana diskualifikasi terhadap Ahmad Syarifuddin.

Ia menegaskan seluruh proses hukum dan tahapan kepemiluan telah dan akan terus dijalani sesuai prosedur, serta sepenuhnya dipercayakan kepada penyelenggara resmi, yakni KPU dan Bawaslu Kota Palopo.

“Kami telah melakukan banyak koordinasi dengan KPU dan Bawaslu. Kami percaya penuh bahwa kedua lembaga ini akan menjunjung tinggi prinsip keadilan dan profesionalisme tanpa intervensi dari pihak manapun,” kata Baihaki kepada awak media, Selasa (8/4/2025).

Ia juga menegaskan tidak ada surat rekomendasi pembatalan atau diskualifikasi dari Bawaslu Palopo terhadap pasangan Naili-Ahmad, sebagaimana telah disampaikan secara terbuka oleh anggota Bawaslu, Widianto, dalam konferensi pers sebelumnya.

“Pernyataan itu sudah disampaikan langsung oleh pihak Bawaslu. Jadi, kami mengimbau agar tidak ada lagi penyebaran informasi keliru yang bisa memicu keresahan di masyarakat,” tegasnya.

Baihaki memastikan pihaknya tetap mengedepankan jalur konstitusional serta menjunjung tinggi kepercayaan terhadap lembaga negara dalam setiap tahapan demokrasi.

Ia juga mengajak seluruh tim sukses dan simpatisan paslon Naili-Ahmad untuk tetap kompak dan menjaga situasi kondusif jelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Palopo 2025.

“Mari kita kawal proses demokrasi ini dengan kepala dingin. Demokrasi yang sehat harus berjalan di atas fondasi hukum dan kepercayaan pada institusi. Kami yakin KPU dan Bawaslu akan bertindak adil,” ujar Baihaki.

Di akhir pernyataannya, Baihaki menegaskan bahwa Paslon nomor urut 4 akan tetap melaju dan siap memenangkan PSU Palopo 2025.

Dapatkan Update Berita Pilihan Menarik
di Fanspage dan Whatsapp Anda
Spiritkita
fsuryaa
Redaksi
Tim Spiritkita


Pasangiklan