Palopo Raih UHC JKN dari BPJS Kesehatan Pusat, Ini Kata Judas Amir
Walikota Palopo Nonaktif, HM Judas Amir, mengaku sangat bahagia dan senang karena Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo kembali meraih penghargaan dari Badan Pengelola Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS Kesehahatan) atas tercapainya program Universal Health Coverage (UHC) Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)-Kartu Indonesia Sehat (KIS).
Penghargaan UHC JKN-KIS Award tersebut diserahkan oleh Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo (Jokowi) diwakili Mendagri Tjahjo Kumolo kepada Penjabat Sementara ( Pjs) Walikota Palopo, Andi Arwien Azis di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/5/18) lalu.
Judas Amir mengaku bahagia, karena program Kesehatan Gratis Paripurna yang sudah diintegrasikannya melalui program BPJS Kesehatan Semesta atau bersubsidi sudah dinikmati puluhan ribu masyarakat Palopo, dari tahun 2014 sampai tahun 2018.
Diungkapkan Judas Amir di kediamannya, mulai tahun anggaran 2014 silam, Judas Amir memprogramkan BPJS Kesehatan dengan sasaran 47.915 warga Palopo didaftarkan sebagai peserta BPJS Kesehatan. Program ini bersambut sehingga tahun 2015, penerima program ini bertambah menjadi 51.012 jiwa pada tahun 2015.
Tak hanya itu, tahun 2016 pesertanya bertambah menjadi 45.865 jiwa, tahun 2017 jadi 75.823 jiwa, bahkan tahun 2018 tercatat 79.368 jiwa.
“Tahun ini, sekitar 95 persen warga Palopo sudah jadi peserta BPJS Kesehatan dengan subsidi pemerintah. Tentu ini membuat saya bahagia dan senang,” katanya.
Dikatakan Judas Amir, jika kembali terpilih memimpin Palopo periode 2018/2023, maka program BPJS Kesehatan bersubsidi akan dilanjutkan. “Program ini menjadi program prioritas JUARA, untuk memberikan jaminan biaya berobat dan rawat inap puluhan ribu warga Kota Palopo,” katanya. (adn)
