Perumda TM Palopo Prioritaskan Pelayanan Pelanggan, Atasi Kebocoran dengan Cepat
PALOPO, SPIRITKITA – Perumda Tirta Mangkaluku (TM) Kota Palopo terus berupaya meningkatkan pelayanan pelanggan, terutama dalam menjaga kontinuitas distribusi air ke rumah-rumah warga.
Salah satu kendala utama yang dihadapi adalah kebocoran pipa distribusi, yang dapat menyebabkan terhentinya pasokan air.
Guna mengatasi permasalahan ini, Sub Divisi Distribusi dan Sub Divisi Penanggulangan Kebocoran Air (PKA) bertugas untuk menangani kebocoran dengan cepat, tanpa mengenal waktu.
Baru-baru ini, Perumda TM melaporkan terjadinya kebocoran pipa distribusi di Jalan Pongsimpin, yang berlangsung dari pagi hingga siang hari pada hari ke-8 Ramadan 1446 H.
“Operator Sub Divisi PKA langsung bergerak cepat menangani kebocoran, meskipun dalam kondisi berpuasa. Ini adalah bentuk tanggung jawab kami dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan,” ujar Ass. Man. Humas Perumda TM, Wiwien S. Toni.
Selama perbaikan berlangsung, Sub Divisi Distribusi tetap memastikan pasokan air ke pelanggan dengan menggunakan truk tangki dan metode “penyuntikan” di wilayah terdampak.
“Penyuntikan dilakukan sejak siang hingga malam hari, sampai aliran air kembali normal,” tambahnya.
Sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan pelayanan air minum, Perumda TM berhasil masuk peringkat 19 dari total 393 BUMD Air Minum di Indonesia berdasarkan buku Kinerja BUMD Air Minum 2024 yang diterbitkan oleh Kementerian PUPR, Ditjen Cipta Karya, Direktorat Air Minum.
“Peringkat ini menunjukkan bahwa upaya manajemen dalam meningkatkan kualitas layanan air minum bagi masyarakat Kota Palopo terus membuahkan hasil,” tutupnya.


