PNP dan Pasar Andi Tadda Ditutup Kecuali Untuk Pedagang Sembako

Walokota Palopo, Judas Amir

PNP dan Pasar Andi Tadda Ditutup Kecuali Untuk Pedagang Sembako

Walikota Palopo, HM Judas Amir mengeluarkan Instruksi. Instruksi tentang Penutupan sebahagian Operasional Pasar Pusat Niaga Palopo dan Pasar Andi Tadda. PNP dan Pasar Andi Tadda Ditutup terbatas.

Ini merupakan tindak lanjut dari Kepres RI Nomor 07 tahun 2020, tentang gugus tugas percepatan penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) dan kewaspadaan terhadap penyebaran virus Corona yang meningkat.

Selain itu, juga menghentikan seluruh kegiatan operasional pedagang kecuali pedagang yang menjual kebutuhan pokok (sembako).

Jam operasional pasar mulai jam 06.00 sampai jam 17.00

Mewajibkan seluruh pedagang yang beraktifitas menggunakan masker dan sarung tangan.

“Juga mencuci tangan sebelum masuk pasar di tempat yang telah disediakan oleh pemerintah,” kata Walikota.

Menjaga jarak fisik atau physical distancing antara pembeli dan penjual minimal 1 Meter. (red)

Dapatkan Update Berita Pilihan Menarik
di Fanspage dan Whatsapp Anda
Spiritkita
Pasangiklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *