Jelang Putusan MK Pilkada, 100 Personel Brimob Perkuat Keamanan di Palopo
PALOPO, SPIRITKITA – Polres Palopo menerima kedatangan personel Bantuan Kendali Operasi (BKO) dari Batalion D Pelopor Sat Brimob Polda Sulsel dalam apel yang digelar di Lapangan Apel Polres Palopo, Jumat (21/2/2025).
Kegiatan penerimaan ini dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Palopo, AKP Rafli, yang menyambut kedatangan 100 personel Brimob yang dipimpin oleh Dankie 1, AKP Sapri.
Kehadiran pasukan BKO ini bertujuan untuk memperkuat pengamanan menjelang putusan Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP) Pilkada Kota Palopo.
Dengan situasi politik yang semakin memanas, Polres Palopo berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta memastikan proses pemilihan berjalan dengan lancar dan aman.
AKP Rafli dalam sambutannya menekankan pentingnya sinergi antara Polres Palopo dan Batalion D Pelopor Sat Brimob Polda Sulsel.
“Kami berharap kehadiran rekan-rekan dari Brimob dapat membantu kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban, terutama menjelang putusan PHP yang sangat krusial bagi masyarakat Kota Palopo,” ujarnya.
Dengan adanya tambahan personel ini, diharapkan situasi keamanan di Kota Palopo dapat terjaga dengan baik.


