Potensi Ekonomi Kota Palopo Menjanjikan, Walikota: Siap Menerima Saran atau Masukan
Potensi Ekonomi Kota Palopo Luar Biasa, Walikota: Siap Menerima Saran atau Masukan
Walikota Palopo, Drs HM Judas Amir menyampaikan komitmennya untuk membangun Kota dengan diskusi. Olehnya itu, Walikota Judas menegaskan dirinya senantiasa terbuka dalam menerima masukan dan saran selama hal tersebut terkait kemajuan Kota Palopo.
“Jika ada petunjuk, masukan dan saran agar sampaikan ke kami untuk selanjutnya kami pertimbangkan demi kemajuan Kota Palopo kedepan,” kata Judas.
Honorer Kota Palopo Akan Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan
Walikota Judas membeberkan hal ini saat peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Dealer Resmi Daihatsu PT Makassar Raya Motor Cabang Palopo yang terletak pada Jalan Andi Kambo No. 113 Kota Palopo, Senin 28 September 2020.
Saat peletakan batu pertama, Direktur Utama PT. Makassar Raya Motor, Kapolres Kota Palopo dan Kasdim 1403/SWG mendampingi Walikota Palopo
Turut hadir pula pada acara peletakan batu pertama diantaranya Kapolres Kota Palopo, AKBP. Alfian Nurnas, Kasdim 1403 Swg, Suparman, Kepala BKPSDM Kota Palopo, Farid Kasim Judas, Camat Wara Timur, Arham, Lurah Surutanga, Asri Amir serta undangan lainnya.
Kadinkes Kota Palopo: BPJS Kesehatan Warga yang Tidak Aktif akan Aktifkan Kembali
“Patut kita syukuri. Dengan adanya usaha di kota Palopo ini tentu akan mendatangkan manfaat yang besar terutama untuk Pemerintah kota palopo,” kata Walikota Judas.
Sementara itu, Halim Kalla selaku Direktur Utama PT Makassar Raya Motor menyampaikan bahwa pembangunan gedung ini sebenarnya sudah lama terencana
“Ini merupakan upaya kami dalam memberikan service yang lebih baik lagi agar costumer kami menikmati kenyamanan,” kata Halim.
Pada kesempatan tersebut Halim mengakui potensi ekonomi daerah tana luwu sangat luar biasa dan menjanjikan terutama Kota palopo.
Jembatan Gantung Penghubung Kota Palopo dan Kabupaten Toraja Selesai
“Kami harap Makassar Raya Motor hadir untuk membantu kota palopo kedepan agar lebih maju dan berkembang lagi”, ungkapnya.
Pada acara tersebut, Direktur Utama PT. Makassar Raya Motor menyerahkan secara simbolis Kendaraan Operasional kepada Pemerintah Kota Palopo(hms)
