Sekretaris Daerah Kota Palopo Buka Launching Gerakan Pangan Murah Serentak Nasional
PALOPO,SPIRITKITA – Sekretaris Daerah Kota Palopo, Bapak Drs. H. Firmanza DP, SH., M.Si, mewakili Walikota Palopo, menghadiri dan membuka secara resmi acara Launching Gerakan Pangan Murah Serentak Nasional di Pelataran Gedung Kesenian Kota Palopo pada Senin, 26 Juni 2023.
Dalam laporan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Palopo, Andi Enceng Amir, SE., M.Si, disebutkan bahwa kegiatan gerakan pangan murah ini dilaksanakan secara serentak di 24 Kabupaten/Kota di Provinsi Sulawesi Selatan dan seluruh Indonesia. Tujuan dari kegiatan ini adalah pengendalian harga pangan menjelang hari raya keagamaan serta pengendalian inflasi. Sasaran utama dari gerakan pangan murah ini adalah masyarakat yang rentan terhadap ketahanan pangan. Pelaksanaan kegiatan tersebut melibatkan kerjasama antara Pemerintah Kota Palopo melalui Dinas Ketahanan Pangan, Badan Pangan Nasional, dan instansi terkait lainnya.
Dalam sambutan yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kota Palopo mewakili Walikota Palopo, Bapak Drs. H. Firmanza DP, SH., M.Si, diungkapkan apresiasi terhadap pelaksanaan gerakan pangan murah yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, termasuk di Kota Palopo. Pada tingkat nasional, gerakan ini dilaksanakan oleh Badan Pangan Nasional, sedangkan di tingkat Kota Palopo dilaksanakan oleh Dinas Ketahanan Pangan dan mitra-mitra terkait. Tujuan dari gerakan pangan murah serentak ini adalah untuk memastikan bahwa masyarakat di seluruh Indonesia mendapatkan akses terhadap pangan murah, sehat, halal, dan layak konsumsi.
Sekretaris Daerah Kota Palopo juga mengharapkan agar dinas terkait dapat melakukan perencanaan, koordinasi, dan komunikasi dengan mitra-mitra yang terkait, seperti produsen dan distributor pangan di daerah, untuk memastikan kelancaran pelaksanaan gerakan pangan murah bagi masyarakat. Terutama menjelang hari raya keagamaan, seperti Idul Adha, diperlukan perhatian ekstra dalam menjaga ketersediaan pangan pokok strategis yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Dalam rangka mewujudkan hal tersebut, partisipasi dari mitra-mitra dinas ketahanan pangan sangat diharapkan agar masyarakat tidak perlu khawatir dalam mendapatkan pangan yang dibutuhkan.
Acara tersebut turut dihadiri oleh Bapak Kepala Kejaksaan Negeri Kota Palopo beserta jajarannya, pimpinan perangkat daerah Kota Palopo, camat, pimpinan BUMN, dan tamu undangan lainnya.(rls)
