Wakil Ketua DPRD Palopo, Abdul Salam, Aktif Mendampingi Ketua IMI Sulsel dalam Peresmian Sirkuit Ratona Motor Sport
PALOPO,SPIRITKITA – Wakil Ketua DPRD Palopo, Abdul Salam SH, tampak aktif mendampingi Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulsel, H Rusdi Masse, selama menghadiri peresmian Sirkuit Ratona Motor Sport di Kelurahan Songka, Palopo. 30 Juli 2023
Dalam beberapa hari ini, H Rusdi Masse (RMS) hadir di Kota Palopo untuk meresmikan Sirkuit Ratona Motor Sport, yang juga menjadi lokasi event Kejurnas Road Race 2023 “Motorprix Palopo Night Race Regional D” dalam rangka peringatan HUT Palopo ke-21.
Selama beberapa momen, Abdul Salam terlihat begitu proaktif mendampingi RMS, yang merupakan anggota DPR-RI sekaligus Ketua DPW Partai Nasdem Sulsel. Kedekatan mereka terlihat sangat erat, Salam selalu setia menemani RMS kemana pun ia berada.
Dalam kesempatan tersebut, Salam memberikan pujian terhadap Sirkuit Ratona yang menurutnya setara dengan arena bertaraf internasional. Sirkuit ini di lengkapi dengan tribun penonton dan paddock permanen untuk pebalap. Salam juga takjub melihat tingginya animo masyarakat untuk hadir menonton di Sirkuit RMS, meskipun mereka harus saling berdesak-desakan.
“Sirkuit RMS merupakan ikon baru dan menjadi kebanggaan warga Palopo. Hadirnya arena road race ini memberikan dampak positif pada roda perekonomian di Palopo, termasuk sektor jasa perhotelan, rumah makan dan restoran, UMKM, hingga juru parkir,” ujar Ketua Bappilu DPC Partai Nasdem Palopo.
Salam menambahkan bahwa pada acara peresmian Sirkuit RMS, tidak kurang dari 30 ribu pengunjung tumpah ruah menuju sirkuit tersebut. Antusiasme masyarakat ini menunjukkan bahwa Palopo semakin maju.
Sebagai informasi, Sirkuit RMS dibangun oleh PT Karya Pembangunan Rezky dengan anggaran sebesar Rp49.337.634.000 yang berasal dari APBD. Sirkuit ini memiliki total panjang lintasan 1.700 meter dengan 10 tikungan, dan menggunakan aspal kualitas tertinggi AC-BC.(*)
